KPR Rumah DP 0% - Salah satu unsur yang cukup memberatkan konsumen saat akan mengajukan KPR Rumah adalah DP atau Uang Muka.
Dasar pengenaan Uang Muka atau DP ini sebenarnya berawal dari LTV atau Loan to Value yang ditetapkan oleh Bank Indonesia.
Loan to Value atau LTV ini adalah jumlah dari harga sebuah barang yang pembayarannya bisa untuk dicicil atau di kreditkan. Mislanya LTV 80% maka angka 80% dari barang tersebut boleh untuk di kredit.
Sedangkan jumlah sisanya sebesar 20% harus dibayarkan didepan atau lebih dikenal dengan sebutan Uang Muka atau DP.
Istilah Uang Muka atau DP inipun ada dalam proses kredit atau KPR Rumah baik untuk rumah Komersil ataupun rumah Subsidi. Bahkan awalnya Uang Muka atau DP tersebut sifatnya wajib untuk dibayarkan.
Dalam prakteknya kita pasti sudah mendengar munculnya KPR Rumah dengan DP 0% atau KPR Rumah tanpa membayar Uang Muka. Proses ini memang sedikit bertentangan dengan LTV yang sudah dijelaskan diatas.
Tapi memang KPR Rumah Tanpa DP ini memang benar adanya dan bisa dilakukan pengajuan dengan beberapa tahapan yang harus dilalui oleh masing - masing Nasabah.
Baca Juga : Ingin Mengajukan KPR ? Pahami Syarat, Jenis dan Cara Perhitungannya Terlebih Dahulu
Selanjutnya untuk pembahasan KPR Rumah Tanpa DP ini kita akan bagi menjadi dua bagian yaitu KPR DP 0% yang merupakan program dari pemerintah serta KPR DP 0% yang justru ditawarkan oleh pihak Developer.
Kebijakan KPR DP 0% Dari Pemerintah
Pada masa pandemi pemerintah mengeluarkan kebijakan terkait dengan pembelian rumah DP 0% atau pembelian rumah tanpa DP.
Kebijakan tersebut tentu untuk membantu Masyarakat yang terkena dampak pandemi COVID-19 dan ingin memiliki rumah sebagai hunian dan tempat tinggal.
Tapi yang sedikit menjadi kendala adalah kebijakan ini diperuntukkan pada masa pandemi COVID-19 dan apakah sampai dengan sekarang kebijakan ini masih berlaku ?
Untuk kepastian tentang masa berlaku ketetapan pembelian rumah dengan DP 0% silahkan hubungi Bank pemberi kredit secara langsung.
Tapi jika memang keringanan ini sudah tidak diberlakukan kita tidak perlu khawatir karena ada cara lain untuk mendapatkan kredit rumah tanpa DP atau rumah DP 05 dan caranya akan kita bahas pada poin yang kedua dibawah.
1. Syarat KPR Rumah DP 0%
Pada dasarnya terkait dengan syarat KPR Rumah DP 0% ini lebih dititik beratkan kepada Bank pemberi kredit. Ada beberapa poin syarat yang wajib dipenuhi oleh pihak Bank jika ini menawarkan produk berupa KPR dengan DP 0%.
Sedangkan jika dilihat dari sudut pandang konsumen maka syarat yang terkait dengan DP Rumah 0% ini akan tetap sama seperti syarat KPR Rumah pada umumnya.
Adapun syarat pengajuan KPR Rumah DP 0% adalah sebagai berikut :
- Warga Negara Indonesia dan sudah berusia minimal 21 Tahun
- Memiliki Penghasilan tetap
- Memiliki catatan kredit yang baik
- Fotokopi KTP Pemohon dan Suami / Istri
- Fotokopi Kartu Keluarga ( KK )
- Fotokopi Nomor Pokok Wajib Pajak ( NPWP ) Pribadi
- Slip Gaji atau Surat Keterangan Penghasilan
- Surat Keterangan Kerja ( Untuk yang statusnya Karyawan )
- Fotokopi Surat Izin Praktek ( Untuk yang statusnya Profesional )
- Fotokopi Rekening Koran
- Fotokopi Surat Nikah ( Jika sudah menikah )
- Surat Rekomendasi Perusahaan
Seperti yang terlihat pada penjelasan diatas bahwa memang untuk syarat KPR Rumah DP 0% ini tetap sama dengan KPR Rumah pada umumnya yang sudah kita bahas pada artikel sebelumnya.
2. Cara Pengajuan KPR Rumah DP 0%
Pada dasarnya untuk proses pengajuan KPR Rumah DP 0% ini caranya tetap saja sama dengan proses KPR Rumah Subsidi atau KPR Rumah Komersil.
Untuk singkatnya berikut ini adalah proses KPR Rumah DP 0% :
- Tentukan rumah dan lokasi Perumahan yang akan kita beli
- Siapkan syarat KPR seperti yang dijelaskan diatas
- Pilih dan tentukan Bank mana yang akan kita gunakan untuk pengajuan KPR
- Serahkan syarat KPR ke pihak Developer / Pengembang
- Pihak Developer akan membantu proses KPR sampai dengan selesai
Langkah - langkah diatas dilakukan jika KPR Rumah DP 0% yang dilakukan adalah rumah baru melalui Pengembang atau Developer.
Sedangkan jika KPR Rumah DP 0% dilakukan sendiri maka prosesnya tentu harus kita urus sendiri mulai dari pengajuan KPR sampai dengan selesai.
3. Simulasi KPR Rumah DP 0%
Untuk gambaran mari kita coba membuat simulasi untuk KPR dengan DP 0% atau KPR Tanpa DP. Untuk pembanding kita juga akan membuat simulasi untuk KPR dengan Uang Muka.
1. Simulasi DP Normal / 20%
- Harga Rumah : 500.000.000
- Uang Muka 20% : 100.000.000
- Jumlah Pinjaman : 400.000.000
- Bunga : 9% / Tahun
- Jangka Waktu : 15 Tahun
- Jumlah Bunga Selama 15 Tahun : 540.000.000
2. Simulasi KPR DP 0%
- Harga Rumah : 500.000.000
- Uang Muka 0% : 0
- Jumlah Pinjaman : 500.000.000
- Bunga : 9% / Tahun
- Jangka Waktu : 15 Tahun
- Jumlah Bunga Selama 15 Tahun : 675.000.000
Dari dua simulasi diatas terlihat perbedaan yang cukup besar pada jumlah pinjaman serta jumlah total bunga selama 15 Tahun.
Baca Juga : KPR Rumah Subsidi : Definisi, Syarat, Ketentuan, Cara Pengajuan dan Simulasi Angsuran
Karena pada dasarnya jumlah Uang Muka atau DP akan menurunkan jumlah pinjaman kredit ke Bank dan tentu efek akhirnya adalah menurunkan jumlah angsuran KPR per bulan.
Jika ternyata kita tidak membayar Uang Muka maka secara otomatis jumlah Uang Muka tersebut akan disertakan pada Plafon atau jumlah pinjaman ke Bank.
4. Kelebihan dan Kekurangan
Selanjutnya mari kita bahas kelebihan serta kekurangan dari KPR dengan DP 0% atau KPR Tanpa Uang Muka.
1. Kelebihan KPR DP 0%
- Tidak membutuhkan DP atau Uang Muka
- Bisa mengajukan KPR kapan saja
- Tidak perlu menyiapkan dana besar diawal proses
- Jika berminat bisa untuk Investasi tanpa modal awal yang tinggi
2. Kekurangan KPR DP 0%
- Cicilan per bulan menjadi lebih besar
- Minimal penghasilan menjadi lebih tinggi
- Tidak bisa dilakukan oleh semua Bank
- Harus mencari KPR Pada Bank yang telah memiliki program ini
Sebaiknya memang kita menyiapkan sejumlah uang untuk pembayaran uang muka jika ingin mengajukan KPR ke Bank.
Karena memang penghapusan DP ini sifatnya hanya membantu proses diawal saja dan harga yang diberikan akan otomatis dihitung seluruhnya kedalam jumlah pinjaman.
Kebijakan KPR DP 0% Dari Developer
Seperti yang disebutkan diatas bahwa program KPR 0% memang disediakan langsung oleh Pemerintah dengan tujuan untuk membantu Masyarakat yang ingin mendapatkan rumah.
Tapi tahukah Anda sebenarnya sudah banyak Developer atau Pengembang Perumahan yang menawarkan KPR DP 0% sebelum kebijakan pemerintah dikeluarkan.
Konsep ini sebenarnya bukan tidak ada uang muka atau DP melainkan jumlah uang muka atau DP tersebut akan otomatis dimasukkan kedalam jumlah harga rumah.
Maksudnya harga rumah akan dinaikkan terlebih dahulu baru kemudian dipotong dengan jumlah Uang Muka atau DP yang sebenarnya DP ini tidak dibayarkan oleh Nasabah yang bersangkutan.
1. Simulasi KPR Rumah DP 0% Dari Developer
Supaya lebih mudah untuk memahami pola yang ditawarkan oleh Developer terkait dengan KPR DP 0% mari kita buat simulasi perhitungannya.
Baca Juga : KPR Rumah Komersil : Definisi, Syarat, Bunga, Cara Pengajuan dan Simulasi Angsuran
Simulasi ini akan kita bagi menjadi dua supaya mudah untuk membandingkan dalam kondisi normal serta dalam kondisi DP 0%.
1. Simulasi KPR Dengan Uang Muka / DP
- Harga Rumah : 500.000.000
- Uang Muka 20% : 100.000.000
- Jumlah Pinjaman : 400.000.000
- Tenor : 15 Tahun
- Bunga : 8% / Tahun
- Jumlah Bunga Untuk 15 Tahun : 480.000.000
2. Simulasi KPR DP 0% Developer
- Harga Rumah : 500.000.000
- Harga Proses KPR : 625.000.000
- Uang Muka 20% : 125.000.000
- Jumlah Pinjaman : 500.000.000
- Tenor : 15 Tahun
- Bunga : 8% / Tahun
- Jumlah Bunga Untuk 15 Tahun : 600.000.000
Dari simulasi diatas terlihat bahwa konsep DP 0% memang intinya harga jual rumah yang akan di ajukan sebagai pinjaman KPR. Dalam posisi tersebut diatas Uang Muka atau DP sebesar 125.000.000 tidak perlu dibayarkan oleh Nasabah yang bersangkutan kepada Developer.
Jika memang sudah ada peraturan yang resmi terkait dengan KPR Rumah DP 0% mungkin cara yang kedua diatas rasanya tidak perlu untuk dijalankan.
Karena pada dasarnya konsep tersebut tetap sama dengan konsep KPR DP 0% yang ditawarkan oleh Pemerintah melalui Bank penyalur kredit rumah.
Penutup
Seperti yang disebutkan diatas bahwa pada dasarnya akan jauh lebih baik jika kita tetap menyiapkan sejumlah uang untuk membayar DP atau Uang Muka saat mengajukan KPR.
Karena meskipun memang kita tidak membayar DP atau Uang Muka maka tetap saja angsuran per bulan akan menjadi jauh lebih besar.
Karena jumlah tersebut akan otomatis ditambahkan kedalam pinjaman yang efeknya tentu akan menaikkan jumlah angsuran KPR per bulan.
Itulah pembahasan kita kali ini tentang KPR Rumah DP 0% dan semoga artikel ini bermanfaat untuk semua pembaca.
Referensi : https://www.rumah.com/panduan-properti/rumah-dp-0-persen-10328